WELCOME TO MY BLOG

Monday, 7 January 2013

New Peripheral

[E3 2011] Razer Perkenalkan Periferal Gaming Baru

[E3 2011] Razer Perkenalkan Periferal Gaming Baru
Setelah perilisan sederetan produk dengan tema Dragon Age II, kali ini Electronic Arts dan Razer kembali membentuk rekanan kerja sama baru, sehingga hak eksklusif untuk membuat peripheral gaming untuk perusahaan tersebut berhasil dibawa oleh Razer untuk menciptakan apapun yang didasarkan pada game-game terkenal dari EA. Pengumuman tersebut muncul di acara E3 2011.
Dalam waktu dekat ini, kamu akan segera mendapatkan produk-produk dari Razer untuk Battlefield 3 dan juga Mass Effect 3, yang akan meliputi banyak sekali jenis produk, mulai dari headset, mouse, keyboard, tas dan kontroler Xbox360. Razer akan membawa tema dari game-game tersebut ke dalam kontroler barunya itu dengan tujuan untuk membuat kamu terlibat lebih dalam lagi ke dalam pengalaman bermain game sambil merasakan permainan yang jauh lebih seru lagi saat menggunakan produk mereka itu.
Di luar produk untuk game seperti Battlefield 3 dan Mass Effect 3, Razer juga telah mempersiapkan periferal yang untuk menyambut kehadiran Star Wars: The Old Republic seperti sebuah keyboard gaming custom untuk PC, mouse, mat dan sebuah headset. Untuk keyboard gaming Star Wars: The Old Republic, di dalamnya terdapat sebuah trackpanel LCD, lengkap dengan 10 tombol dinamis yang bisa dibandingkan dengan tombol yang digunakan di Switchblade MMO portable dari Razer. Selain itu, kamu juga akan menemukan tombol dengan latar belakang berwarna emas yang bisa deprogram, LED dengan warna yang beranekaragam, sebuah kabel USB sepanjang tujuh kaki dan akan dibanderol dengan harga US$199.99 (sekitar dua juta rupiah).
Mouse yang akan dirilis untuk Old Republic ini pada dasarnya memiliki fitur yang sama dengan mouse gaming Razer pada umumnya, dengan 17 tombol MMO yang bisa diprogram, adanya fitur penggunaan nirkabel ataupun menggunakan kabel, sebuah transmitter atau tempat cas, iluminasi LED yang bisa dirubah, ultrapolling sebesar 1000Hz dan 5600dpi, faction panel yang bisa dirubah-rubah dan dibanderol dengan harga US$129.99 (sekitar 1,3 juta rupiah). Untuk melengkapinya, Razer juga akan menambahkan sebuah mat gaming khusus yang akan dibanderol dengan harga US$49.99 (sekitar 500 ribu rupiah).
Yang paling terakhir adalah headset untuk PC gaming, dimana Razer akan menawarkan Star Wars: The Old Republic Gaming Headset, yang dilengkapi dengan teknologi surround 5.1, sebuah microphone yang fleksibel, iluminasi LED yang bisa dikustomisasi dan faction panel yang bisa dirubah dengan banderol harga US$129.99 (sekitar 1,3 juta rupiah).

No comments:

Post a Comment